Dialog Sekeliling


Dialog Sekeliling
Karya: Gantari

Aku sedang menyeruput secangkir kopi
Di bawah atap perkopian yang kian panas
Terpapar matahari yang kian memuncak
Aku masih setia berkutat dengan kesendirianku

Tidak, aku tidak kesepian
Hanya sedang menikmati kesendirian
Aku tak merasa perlu seseorang untuk sementara ini
Aku tak merasa perlu berdialog dengan se-siapapun sementara ini
Aku juga tak merasa perlu ditemani untuk sementara ini
Pada dasarnya aku memang sendiri

Sepi? Tidak!
Justru kepalaku ramai dengan untaian beberapa kata
Tak jelas namun aku mengerti
Berdialog dengan diri menjadi alternatif

Untuk sejenak beristirahat dari segala yang sedang dikejar
Sejenak melihat apa yang sudah dan akan digapai
Dan sejenak mendengar hal yang tak perlu dan perlu untuk didengarkan

Ditemani secangkir kopi
Aku merangkai puisi ini
Dialog dengan diri sendiri
Aku masih setia di bawah atap ini
Diatas kursi kayu dengan pikir yang masih berinteraksi

Aku di sini
Berteman sigaret surya dari tangan kanan ke tangan kiri
Merasakan lebih dekat dengan benda ini
Dialog kepala masih berlangsung
Bahkan aku tidak dapat memprediksi
Kapan ia akan mulai diam
Lalu bibirku mulai mengeluarkan suara 
Dan raga beranjak berkelana

Gantari, 25 Oktober 2023
Kontributor Lorong Karya

Lorong Karya berdiri sejak tanggal 23 Juni 2023. Blog ini berada dibawah tanggung jawab UKM Seni dan Budaya KALA

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama